Kebijakan Hak Asasi Manusia (HAM)


Perusahaan berkomitmen menghormati asas Hak Asasi Manusia (HAM) dalam seluruh proses bisnis. Perusahaan memiliki Piagam Kebijakan Hak Asasi Manusia (HAM) yang ditetapkan pada 8 April 2022 dan ditandatangani oleh seluruh anggota Direksi dan Dewan Komisaris. Kebijakan HAM Perusahaan berisi Pernyataan, Pendahuluan, Referensi, Ruang Lingkup, isi Kebijakan HAM, Monitoring dan Evaluasi, serta Mekanisme dan Prosedur Penanganan Masalah terkait HAM.

Kebijakan ini disusun sesuai dengan proses bisnis perusahaan dan mengacu pada regulasi dan standar terkait HAM baik nasional maupun internasional, serta menjadi payung besar kebijakan HAM yang meliputi beberapa aspek, di antaranya terkait pekerja/karyawan, vendor, mitra pendanaan, pelanggan, pengembangan produk dan layanan, dan masyarakat pada umumnya.

Unduh Piagam Kebijakan HAM